Cara Merubah Ukuran Konten Pada Smartphone Android [ROOT]
zon3-android.com | Mungkin diantara sobat ada yang mempunyai Smartphone yang ukuran kontennya besar-besar, baik ikon maupun teks nya. Jika iya dan sobat ingin mengubah ukuran mungkin sobat semua patut untuk mencoba trik ini. Sejauh ini trik yang akan saya share ini berhasil.
Sebelum melakukan trik ini saya tekankan sobat mempunyai nyali yang besar untuk modifikasi, dan juga mempunyai kesadaran bahwa jika ada yang salah akan menyebabkan gagal booting atau BOOTLOOP, dan yang paling penting Smartphone sobat harus sudah dalam keadaan ROOT.
Jika sudah benar-benar siap, mari ikuti langkah-langkahnya :
- Silakan buka , ()
- Masuk ke folder system, dan pilih MOUNT R/W. klik gambar untuk memperbesar.
- Setelah itu akan berganti tulisan menjadi MOUNT R/O, dan silakan cari file yang bernama build.prop. klik gambar untuk memperbesar.
- Tekan dan tahan file build.prop tersebut hingga keluar menu baru, dan silakan pilih Open in Text Editor. klik gambar untuk memperbesar.
- Silakan sobat tambahkan ro.sf.lcd_density=180. (jika tulisan itu sudah ada, sobat tinggal ganti value nya, karena jika ada duplikasi teks akan mengakibatkan eror pada saat booting). klik gambar untuk memperbesar.
- Jika sudah selesai dan yakin melakukan secara benar silakan save file-nya, dan reboot.
NB :
Selama ini dengan mengikuti prosedur banyak yang telah berhasil tanpa mengalami kegagalan saat booting (bootloop), saya tidak bertanggung jawab atas kerusakan sistem sobat karena tidak mengikuti prosedur yang saya berikan. Jika ada yang kurang jelas silakan kirim pesan ke saya.